PALEMBANG, GLOBALPLANET - Warga Jalan Sultan Syahril, Kelurahan 5 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II ini ditangkap ketika ada keributan di halaman Mansion Cafe. Saat itu tersangka mengambil Senpira miliknya ada disimpan di dalam tas lalu menentengnya dengan alasan untuk menjaga diri.
Kapolsek Ilir Barat I Kompol Roy Tambunan mengatakan, tersangka Febri ditangkap berawal dari laporan pihak keamanan Mansion Cafe bahwa telah terjadi keributan pada Minggu (26/9/2021) dini hari. Saat itu kebetulan, anggota Polsek Ilir Barat I sedang ada giat rutin sehingga anggota langsung mendatangi Mansion Cafe.
“Dari keterangan saksi di lokasi kejadian, ada orang yang membawa Senpi. Kami langsung mengkrosceknya memeriksa ruang operator CCTV dan diketahui ciri ciri pelaku. Anggota langsung menutup pintu gerbang Mansion Cafe sehingga semua pengunjung tidak boleh keluar,” katanya.
Saat itu, kata Roy tersangka Febri langsung digeledah tubuhnya untuk mencari barang bukti senpira yang dibawa tersangka namun ternyata senpira sudah dibuang.
“Tersangka membuang senpinya di semak – semak. Setelah kami temukan memang benar tersangka mengakui senpi beserta lima butir amunisi itu milik nya,”bebernya.
Pengakuannya senpi yang dibawa tersangka untuk menjaga diri. “Tersangka kami jerat dengan pasal 1 ayat (1) UU No 12 tahun 1951 dengan ancaman hukuman diatas 10 tahun penjara,”jelasnya.
Sementara itu, dihadapan polisi tersangka Febri Fitriyan Saputro mengakui senpira itu miliknya yang ia temukan saat ia bekerja di Sungai Baung setahun lalu. Temuan senpi itu tidak diserahkan kepada aparat berwajib melainkan disimpannya.
“Nah waktu saya dan teman pergi ke Mansion Cafe senpi itu saya bawak. Saat di cafe ada keributan sesama pengunjung. Untuk menjaga diri Senpi saya keluarkan dari dalam tas biar keributan itu cepat selesai dan damai,”ungkapnya.
Diakui Febri Senpi itu hanya dipegang saja dan tidak diacungkan ataupun ditodongkan ke orang – orang pengunjung Mansion Cafe.
“Waktu ada polisi datang ke Mansion, senpi itu langsung saya buang ke semak semak di sebelah Mansion,”bebernya.