loader

Pelaku Penembakan Lansia di Tulung Selapan OKI Berhasil Diringkus

Foto

OKI, GLOBALPLANET - Polisi berhasil mengamankan pelaku penembakan yang menewaskan korban Ahmad (68), warga Dusun II Pulau Seribu Desa Tulung Selapan Ilir Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Selasa (25/1) sekira pukul 07.30 WIB.

Pelaku Nikalter (27) warga Desa Petaling Kecamatan Tulung Selapan ini, ditangkap Tim Macan Komering Polsek Tulung Selapan yang dipimpin langsung Kapolsek AKP Firmansyah, tak lama usai kejadian.

“Saat kejadian, korban sedang duduk sendirian di dekat jendela rumahnya,” ujar Kapolres OKI AKBP Dili Yanto melalui Kasi Humas AKP Ganda Manik kepada wartawan.

Lalu, kata dia, tiba-tiba pelaku datang dari arah belakang korban. Seketika langsung melepaskan tembakan ke arah punggung hingga mengakibatkan korban meninggal dunia di TKP.

Kini, pelaku Nikalter berikut barang bukti 1 pucuk senjata api rakitan jenis pistol berwarna silver diamankan di Polsek Tulung Selapan guna penyidikan. “Sementara motif dari peristiwa tersebut masih dalam penyelidikan pihak Polsek Tulung Selapan,” pungkas dia.  

Share