loader

Anggota Polsek BP Peliung Dites Urine Dadakan

Foto

OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Guna mencegah agar personil tidak terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba. Polsek BP Peliung, Polda Sumsel, pada Senin (29/05/2023) menggelar tes urine dadakan terhadap anggota.

Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, melalui Kapolsek BP Peliung Iptu Andi Wijaya, SH, mengatakan, tes urine dadakan ini dilakukan guba mencegah dan mengantisipasi anggota jangan sampai terjerumus dalam penyalahgunaan Narkoba

Dari hasil tes urine dadakan ini seluruh personil negatif dan tidak ada yang terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba. Sebagai pimpinan dirinya selalu mengingatkan anggota agar jangan pernah terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba. Karena bagi siapapun yang terbukti terlibat tentu akan ada sanksi berat bahkan sampai dipecat,katanya.

"Anggota selalu diingatkan untuk menjauhi Narkoba dan jangan sampai terlibat, jika masih nekat itu resikonya berat,"tegasnya.

Sebelum melakukan pencegahan kepada masyarakat tentu harus terlebih dahulu dilakukan pencegahan di dalam."Kita melakukan pecegahan dari dalam sebelum kita melakukan pencegahan dimasyarakat,"terangnya

Share