loader

Tidur Seranjang dengan Suami, Istri di Palembang Malah Kena Gebuk

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Ibu muda, Meta Aulia Pratiwi (20) mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) karena mengaku telah dianiaya oleh suaminya sendiri berinisial S, Jumat (8/9/2023) sekira pukul 04.00 WIB.

Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dialami Meta terjadi di rumah mertuanya di Jalan Srijaya Negara, Lorong Hasan, Kelurahan Bukit Lama, Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Palembang.

Diceritakannya, kejadian bermula korban dan terlapor ini sedang tidur dan tanpa sengaja menyenggol punggung terlapor. "Dari situ terlapor tidak senang hingga kami terlibat cekcok mulut," kata Meta.

Lanjut Meta mengatakan, jika terlapor kemudian memukul korban hingga mengakibatkan seluruh badan sakit. "Karena dipukuli sakit semua badan, dipukul oleh terlapor dengan tangan kosong," tukasnya.

Masih kata Meta, sebelum dianiaya terlapor.  dirinya sudah sering dipukul. "Sebelumnya juga sudah pernah dipukul terlapor," ujarnya.

Oleh karena itu, Meta melaporkan perbuatan suami tersebut ke Polrestabes Palembang. "Saya tidak terima selalu di pukul, makanya saya melaporkan ke polisi supaya terlapor ini jera dan bertanggung jawab," tutupnya.

Sementara, laporan tersebut sudah diterima anggota SPKT Polrestabes Palembang atas tindak pidana Kekerasan Dalam Rumah Tangga UU No 23  Tahun 2004 tentang KUHP sebagaimana dimaksud dalam Pasal 44.

Laporan korban akan diteruskan ke Unit Reskrim untuk proses penyelidikan lebih lanjut.  

 

Share