loader

Dukung Tilang Elektronik, Gubernur Herman Deru Terima Penghargaan dari Kapolri

Foto
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyerahkan penghargaan kepada Gubernur Sumsel Herman Deru. (Foto: Istimewa)

"Saya sudah intruksikan kepada 17  bupati/wali kota  ntuk mendukung pemasangan kamera  ETLE ini di daerahnya masing-masing. Ini kita lakukan sebagai bentuk dukungan pada Polri dalam menekan kecelakaan dan kasus pelanggaran dalam berlalu lintas,"  katanya.

Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa ETLE akan terus di kembangkan sehingga kepatuhan masyarakat terkait masalah penggunaan jalan dapat mengurangi risiko terjadinya kecelakaan.

"Kami ucapkan terima kasih kepada para pimpinan dalam hal ini Gubernur dan rekan-rekan BUMN. Kita ingin program ETLE dan pelayanan yang berbasis digital bisa  kembangkan agar tingkat kecelakaan bisa turunkan, selain itu penyimpangan anggota bisa kita perkecil dan pelayanan yang berbasis digital untuk masyarakat bisa kita tingkatkan," ucap Kapolri.

Kapolri menyebut, dengan diterapkannya ETLE Nasional Presisi Tahap I di periode 2021 efektif menurunkan angka pelanggaran lalu lintas sebanyak 20-40 persen.

"Secara global pembangunan ETLE pada Tahap I sudah diterapkan di 12 Polda Jajaran dan di hari ini diresmikan ETLE Nasional Presisi tahap II dengan penerapan di 26 Polda Jajaran dengan 285 kamera," tandasnya.

Share

Ads