loader

PT BAU Bantu Pemkab Lahat Hadapi Covid-19, Perusahaan Mana?

Foto

LAHAT, GLOBALPLANET - RSUD Lahat membutuhkan peralatan kesehatan seperti alat pelindung diri (APD). Untuk itu, diharapkan agar perusahaan dapat membantu. Karena hingga saat ini,  baru satu perusahaan yang sudah memberikan bantuanya. 

"Ya alhamdulillah sejauh ini PT Bara Alam Utama (PT BAU) sudah memberikan bantuan untuk mendukung upaya pencegahan covid-19 dengan memberi bantuan Rp 500 juta," ujar Bupati Lahat Cik Ujang, Senin (30/3).

Cik Ujang berharap bantuan tersebut akan dapat diikuti oleh perusahaan lain. Apalagi, terang Cik Ujang, bukan saja untuk bantuan kesehatan, saat ini Pemkab juga memikirkan bantuan untuk warga miskin yang terdampak.

"Niat kita bantu. Jadi uang atau bantuan yang diberikan digunakan sesuai manfaat. Saya tidak mau nanti bantuan tersebut bersenggolan dengan hukum," tegas Cik Ujang.

Ikut menambahkan Wakil Bupati Lahat,  Haryanto mengatakan agar dibuatkan rekening khusus untuk menampung bantuan dari perusahaan atau pihak lain sehingga bisa diawasi. Ia juga meminta agat bantuan dikelola secara transparan.

Di tempat yang sama, Kepala Tehnik Tambang PT BAU Andre Wijaya mengungkapkan bantuan tersebut sebagai bentuk dukungan kepada Pemkab Lahat, dalam menamggulangi pencegahan corona.

"Awalnya kita ingin bantu berupa peralatan. Namun kita kesulitan mencarinya seperti APD sehingga kita bantu dalam bentuk uang," sampainya. 

Share

Ads