loader

Heboh Berita Tenaga Medis di Empat Lawang Diisolasi Terindikasi Covid-19, Ini Faktanya

Foto

EMPAT LAWANG, GLOBALPLANET - Beredarnya info itu membuat masyarakat Empat Lawang khususnya Tebing Tinggi saat ini merasa khawatir mengingat sudah 49 orang yang berstatus pegawai atau tenaga medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) yang dikarantina karena memiliki riwayat kontak dengan salah satu dokter dilubuk Linggau yang positif terpapar virus corona.

Fikri salah satunya, ia mengaku baru beberapa hari ini dirinya sempat kerumah sakit karena ada keluarga yang di rawat disana. Dirinya mendengar info diduga ada salah satu tenaga medis itu terjangkit virus corona.

"Sebenarnya was was juga sih datang kesini. Mendengar info yang sempat hebo itu," ujarnya, Rabu (29/4).

Menangapi hal itu, jubir RSUD Empat Lawang dr Sukmalini ketika dikomfirmasi via pesan whatpps mengatakan, bahwa infonyang sempat hebo mengatakan salah satu tenaga medis terpapar virus corona tidak benar adanya.

"Kami tegaskan berita itu bohong, dan sampai saat ini laporan dan pantauan kami mereka tidak ada yang menunjukan gejala terpapar virus corona, dan alhamdulillah semuanya dalam kondisi sehat dan asupan vitamin terpenuni," tegasnya

Share

Ads