loader

Puluhan Wartawan di OKI Suntik Vaksin Covid-19

Foto

OKI, GLOBALPLANET.news - Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten OKI, Mujianto menyatakan, selain anggota PWI vaksinasi juga diikuti anggota dari Forum Wartawan OKI (Forwaki), Persatuan Pewarta Wartawan Indonesia (PPWI) dan IWO.

“Wartawan di Kabupaten OKI mendapatkan jatah vaksinasi Covid-19 dengan vaksin jenis Sinovac sebanyak 100 dosis (untuk dua kali penyuntikan) atau total 50 orang,” ucapnya.

Menurutnya, vaksinasi untuk para awak media sangat penting dilakukan. Karena mobilitas awak media yang cukup tinggi dan rentan terpapar Covid-19. “Memang sudah seharusnya awak media menjadi prioritas untuk memperoleh vaksinasi ini,” kata Muji.

Mujianto pun berpesan untuk masyarakat, agar tidak takut dan khawatir jika akan dilakukan vaksinasi karena telah teruji dan dinyatakan aman serta halal oleh Majelis Ulama Indonesia dan BPOM RI.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan, Iwan Setiawan, SKM, M.Kes, melalui Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit di Dinas Kesehatan OKI, Mukti Uli Artha mengatakan untuk pemberian vaksinasi tahap kedua, pihaknya menyiapkan 2.800 dosis vaksin Covid-19 khusus guru, lansia dan wartawan di Kota Kayuagung.

“Kalau data kami ada 1.400 orang yang mendapat vaksin, yaitu guru paling banyak sedangkan lansia ada 243 orang dan wartawan sebanyak 50 orang,” jelas Uli.

Dikatakan lebih lanjut, pada tahap kedua ini dirinya belum menerima laporan adanya kejadian ikutan paska imunisasi (KIPI). “Untuk tahap kedua ini, Alhamdulillah belum ada yang mengeluh setelah disuntik vaksin Covid-19, karena sebelum divaksin kami terlebih dahulu melakukan screening secara ketat,” terang dia. 

Share

Ads