loader

Ribut di Medsos Diduga Penyebab Pengeroyokan terhadap Indra Nasution

Foto

MEDAN, GLOBALPLANET - Anto, abang ipar almarhum kepada para wartawan di rumah duka, Jumat (29/1/2020), menuturkan, diduga telah terjadi saling ejek antara almarhum adik iparnya dengan anak Nelson Panjaitan yang lain

"Begitu informasi yang saya dapat. Adik ipar saya dan anak Nelson Panjaitan yang lain  katanya ejek-ejekan di Facebook," tutur Anto.

Namun, ia tak tahu persis bagaimana kemudian sampai adik iparnya itu ketemu dengan kedua para pengeroyoknya di depan Sekolah Medan Putri pada Rabu (29/1/2020) malam naas itu.

Ia hanya tahu, setelah Indra terkapar di jalan tanpa busana dengan keadaan terluka parah. Ia datang setelah mendengar adiknya itu sekarat. "Langsung ke sana bawa rumah sakit," jelasnya. 

Sebagai informasi, Indra Nasution (32) tewas setelah dikeroyok bapak dan anak di depan sekolah Medan Putri, Jalan Timor, Kecamatan Medan Timur. 

Warga Jalan Gaharu, Gang Sakiran ini menghembuskan nafas terakhirnya, Kamis (30/1/2020) malam, setelah dirawat intensif sejak seharian. Jenazahnya tiba di rumah duka, Jumat (31/1/2020) siang ini. 

Pelaku pengeroyokan diketahui adalah Nelson Panjaitan (51) dan anaknya Agung Panjaitan

Share

Ads