loader

Tim Hunter Tangkap Pria Bersenjata Samurai di Palembang

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Daud diperiksa dan lalu ditangkap Tim Hunter karena memperlihatkan perilaku yang mencurigakan pada saat anggota sedang berpatroli. Benar saja setelah diperiksa, pelaku sedang menyembunyikan sebilah senjata tajam jenis samurai.

"Saat melakukan patroli hunting di Jalan Tangga Buntung - Karang Anyar tepatnya di Simpang Pebem, 36 Ilir, Gadus, Palembang anggota melihat seorang pria yang mencurigakan sedang menyelipkan sesuatu di atas warung. Setelah dilakukan pemerikasaan ternyata yang pelaku sembunyikan adalah sebilah senjata tajam jenis samurai," ujar Danru Hunter Alfa 1, Ipda Sunarto.

Kejadian tersebut berlangsung sekira pukul 12.30 WIB. Atas perbuatannya warga Lorong Kelurahan, 36 Ilir, Gandus, Palembang digiring Tim Hunter ke Mapolrestabes Palembang untuk diserahkan dan diproses secara hukum yang berlaku.

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Anom Setyadji melalui Kasat Sabhara Polrestabes Palembang, Kompol Sutrisno membenarkan anggota Tim Hunter Sat Sabhara Polrestabes Palembang telah mengamankan pelaku dan menggiringnya ke Mapolrestabes Palembang untuk diproses.

"Benar anggota kita menangkap pelaku saat akan menyembunyikan senjata tajam jenis samurai di atas plafon di sebuah warung di pinggir jalan, namun aksinya itu dipergoki oleh anggota kita," kata Kompol Sutrisno kepada awak media.

"Setelah di Polrestabes, anggota kita menyerahkan pelaku ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) untuk membuat laporan surat terima pelaku dan laporan polisi," tutupnya.

Share

Ads