OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Pelaku pembobol kotak amal Masjid Sabilil Mutaqim, Desa Sidodadi Kecamatan Belitang I OKU Timur, akhirnya keok setelah dihajar timah panas oleh tim gabungan SW Satreskrim Polres OKU Timur dan Unit Reskrim Polsek Belitang I.
Tersangka AS (28) warga Desa Bantan, Kecamatan BP Peliung, OKU Timur ini dibekuk Polisi pada Rabu (23/03/ 2022) sekitar pukul 03.30 Wib, di Baturaja OKU.
Penangkapan tersangka berdasarkan Laporan Polisi nomor : LP - B / 02 / III/ 2022/ SUMSEL / OKUT / SEK BLTG I , tanggal 10 Maret 2022. Sesuai laporan Ahmad Rokyah Kalsum (62) Marbot (pengurus masjid) Desa Sidodadi, Kecamatan Belitang, OKU Timur.
Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono, SH, SIK, MM, didampingi Kasat Reskrim AKP Apromico, SH, SIK, MH, melalui Kasi Humas Iptu Edi Arianto mengatakan, terangka ditangkap di Baturaja OKU, setelah itu tersangka diintrogasi dan dilakukan pemeriksaan mengakui telah melakukan pencurian kotak amal sebayak lima kali di beberapa tempat.
Mencuri kotak amal di masjid Sabilil Mutaqim, Sidodadi sebanyak tiga kali, kemudian kotak amal Mushola Darusalam Desa Sidodadi satu kali dan kotak amal warung Bakso Desa Sidodadi satu kali.