loader

Uji Coba Batre, 160 Laptop untuk Tes CPNS di Lahat Dihidupkan

Foto

LAHAT, GLOBALPLANET - Semua laptop dihidupkan untuk mengetahui daya tahan batre sehingga saat pelaksanaan tidak ada kendala. "Hari ini kita coba hidupkan laptop yang akan digunakan nanti. Termasuk daya tahan batre. Namun, untuk listrik juga kita siapkan," ujar Kepala BKPSDM Pemkab Lahat, Aris Farhan. 

Selain itu, kata Aris, laptop yang digunakan untuk tes akan dijaga 24 jam termasuk melibatkan Sat Pol PP.  Termasuk keamanan dari cuaca. "Senin (10/2) akan dilakukan simulasi keselurahan termasuk persiapan untuk areal tenda dan kesiapan lainya," katanya.

Sementara itu, tes CPNS sendiri akan digelar di gedung Pertemuan Pemkab Lahat, pada 13-25 Februari 2020. Pemkab Lahat sendiri membuka 370 formasi dan akan diikuti oleh 9282 peserta. Di sisi lain, areal perkantoran Pemkab dan DPRD Lahat, bakal disterilkan saat pelaksanaan tes CPNS berlangsung mnSemua kendaraan roda empat dilarang masuk kecuali kendaraan Bupati, Wakil Bupati, Sekda dan Kepala SKPD Pemkab Lahat.  

Share

Ads