MUBA, GLOBALPLANET - Pembagian masker kain tersebut sebagai langkah nyata Forkompincam Sungai Keruh dalam pencegahan penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di Bumi Serasan Sekate serta mengkampanyekan gerakan Masker Muba.
"Hari ini, kita bersama Polsek Sungai Keruh dan Koramil Sekayu membagikan 1.000 masker kepada masyarakat sebagai bentuk pencegahan. Ini gerakan kemanusiaan dan sosial, kita kerahkan seluruh potensi yang ada," ujar Camat Sungai Keruh, M Imron, saat dibincangi disela-sela pembagian masker.
Ribuan masker ini, kata dia, merupakan bantuan dari perusahaan yang beroperasi di Kecamatan Sungai Keruh dan Karang Taruna Sungai Keruh. Dimana Kecamatan Sungai Keruh merupakan salah satu pintu masuk Kabupaten Muba lantaran berbatasan dengan Kabupaten Penungkal Abab Lematang Ilir (PALI).
"Ini pembagian tahap awal, kedepan kita adakan lagi. Selain itu, agar pembagian dapat merata, perusahaan yang beroperasi di daerah kita telah berkomitmen membagikan masker di desa wilayah kerja mereka masing-masing. Posko diperbatasan sudah kita bangun untuk melakukan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat luar daerah yang masuk ke Muba melalaui Sungai Keruh," beber Imron.
Selaim masker, sambung Imron, pihaknya juga telah mensosialisasikan bahaya Covid-19 kepada masyarakat diseluruh desa, serta mengedukasi masyarakat bagaimana cara pencegahan, mulai dari perilaku hidup sehat, cara mencuci tangan yang baik, hingga penerapan physical distancing.
"Kita juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berada dirumah dan hanya beraktivitas diluar rumah jika ada pekerjaan atau kegiatan penting namun harus menggunakan masker," imbau dia.
Kapolsek Sungai Keruh, Iptu Darmawan, menambahkan, pihaknya telah mensosialisasikan kepada masyarakat terkait larangan untuk berkumpul atau melakukan kegiatan dengan mengumpulkan masa.
"Terhadap kegiatan pengumpulan masa, seperti pesta pernikahan untuk sementara waktu ditiadakan dan tidak kita beri izin," tegas dia.
Bukan hanya itu, pihaknya juga melakukan patroli dijalan-jala dengan menggunakan pengeras suara ubtuk mengimbau masyarakat agar tidak berkumpul, terutama pada malam hari.
"Kita patroli fengan mentusuri jalan-jalan menggunakan pengeras suara dengan tujuan untuk mengimbau masyarakat agar tidak berkumpul. Sejauh ini, himauan itu dipatuhi, jika dilanggar kita tindak. Ini demi keamanan kita semua dan untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di Kecamatan Sungai Keruh," beber dia.
Sebelumnya, Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin, telah mengkampanyekan pemakaian masker kain bagi masyarakat terutama saat beraktivitas diluar rumah, sebagai langkah pencegahan penyebaran Covid-19.
"Secara nasional memang sudah diserukan adanya masker for all. Di Bumi Serasan Sekate kita sebut Gerakan Masker Muba. Tidak hanya melindungi sesama warga, namun juga untuk membantu ekonomi masyarakat. Target saya 1 juta masker untuk semua warga Muba," tandas Dodi.