EMPAT LAWANG, GLOBALPLANET - Kepala Desa Muara Karang Sudirman membenarkan kejadian warganya jatuh ke sungai pada saat berburu Babi Hutan. "Ya, benar bahwa Boceng telah jatuh kesungai pada berburu Babi Hutan dengan rombonganya sebanyak tiga orang," ujarnya, Minggu (3/5/2020).
Dikatakanya, korban berburu Babi Hutan sekira pukul 12.00 WIB dan korban berlari saat dikejar Babi Hutan. "Pada saat korban berburu Babi Hutan pada pukul 12.00 WIB dengan rekanya dan korban dikejar oleh Babi Hutan buruanya. Sampai saat ini korban belum ditemukan," kata Sudir.
Sementara itu, Kuswinarto, Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Empat Lawang mengatakan, pihaknya sudah menerjunkan tim sar kelokasi untuk membantu warga mencari korban. "Tadi siang sudah kita kirimkan tim sar ke lokasi untuk membantu warga mencari korban," ungkapnya.
Kalau korban belum ditemukan, lanjut Winarto besok pagi pihaknya akan mengirimkan tim Basarnas. "Kalau nantinya korban belum ditemukan, besok pagi kita akan kirimkan tim Basarnas," jelasnya.