PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - Yuliana sendiri diduga menjadi korban pembunuhan usai ditemukan tewas di lantai enam kamar Hotel Rio di Jalan Lingkaran I Kelurahan 9 Ilir Kecamatan Ilir Timur (IT) II Palembang, Selasa malam (5/1/2021) sekitar pukul 23:00 WIB.
"Iya, adik saya punya dua orang anak yang masih kecil-kecil, umur delapan tahun dan empat tahun," ujar kakak korban, Putri (28).
Selepas kepergian sang ibu tercinta, sambung Putri, anak-anak Yuliana akan dirawat oleh pihak keluarga. "Rencananya anak perempuan dirawat oleh saya, sedangkan anak laki-laki dirawat oleh Bapak nya di Bangka," tutur dia.
Dikatakan Putri, sebelum dikabarkan meninggal dunia, dirinya sembat berkomunikasi dengan korban melalui chatting wathsapp sekira pukul 21.00 WIB untuk saling bertanya kabar.
"Sebelum meninggal korban ini sempat chatting dengan saya sekitar pukul 21.00 WIB. Lalu, sekira pukul 12.00 WIB, polisi datang kerumah dan mengabarkan kalau adik saya sudah meninggal dunia," ungkapnya.