loader

Ditipu Hacker, Perempuan Ini Rugi Rp 1,5 Juta

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Korban sendiri terkena tipu daya pelaku yang telah berhasil membobol akun temannya. Menggunakan akun tersebut pelaku meminta bantuan, karena percaya yang meminta temannya korban mengirimkan uang sebesar Rp 1,5 juta yang diminta pelaku. 

Korban baru sadar telah tertipu saat menghubungi langsung ke nomor handphone temannya, ternyata pemilik akun itu mengaku tidak pernah meminta uang kepada korban. Korban lalu melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Sabtu (13/2/2021).

Diceritakannya, kejadian tersebut dialami Jumat (12/2/2021) sekira pukul 06.00 WIB bermula mendapat pesan (DM) dari akun Instagram @agunghadi_s teman korban yang ternyata sudah di hack pelaku. Isi pesan yang di terima bahwa pelaku meminta tolong untuk top up aplikasi Ovo milik pelaku sebesar Rp 1,5 juta.

"Saya percaya saja karena yang meminta tolong teman saya Agung Hadi Sutrisno karena itu akun miliknya, makanya saya mau mentransfer uang yang diminta melalui M Banking bank BRI," katanya saat memberikan keterangan.

Setelah uang di kirim tidak lama kemudian pelaku kembali meminta di kirimkan uang ke akun ovo pelaku. 

"Saya lalu mengatakan bahwa saldo saya sudah habis, karena merasa tidak enak bercerita di DM Instagram, akhirnya saya menelpon langsung. Setelah itu trman saya mengatakan kalau tidak ada meminta transfer uang kepada saya, jadi saya katakan coba cek akun milik nya. Setelah di cek ternyata tidak bisa di buka atau sudah di hack orang," jelasnya.

Laporan korban penipuan dan penggelapan dalam pasal 378 dan atau 372 KUHP sudah diterima anggota piket SPKT Polrestabes Palembang unit II dan laporan akan segera di teruskan ke Satreskrim untuk penyelidikan lebih lanjut. 

Share

Ads