PALI, GLOBALPLANET - Dijelaskan Kapolres PALI AKBP Yudhi Suhariyadi SIK, Melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Yuliansyah SH, didampingi Kasat Shabara dan Kasat Binmas, bahwa kegiatan KRYD tersebut terus dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman terutama di seputaran wilayah kota Pendopo dan hukum polsrk Talang Ubi.
"Tujuan utama itu adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, dan antisipasi tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curan, red), penyalagunaan Senpi, Sajam, premanisme, prostitusi, narkotika, judi, miras, dan kejahatan jalanan, terutama saat malam hari," Jelas Kapolsek, Jumat Malam (10/1/2019).
Meskipun tidak ditemukan Senpi, Sajam, Narkotika, dan Miras, lanjut Kapolsek, pihaknya juga memberikan himbauan kamtibmas terhadap masyarakat atau Anak muda yang masih nongkrong agar segera pulang kerumah masing-masing, dan melakukan razia kendaraan yang melintas di depan mapolsek Talang Ubi.
"Untuk kendaraan yang melintas tidak langsung kita tindak, tetapi jika mrnghimbau untuk melengkapi perlengkapan kendaraannya. Kedepan kita akan terus melakukan kegiatan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat," pungkasnya.